Beberapa waktu lalu, aku mengikuti sebuah KRK (Kebangkitan Rohani Katolik) yang diadakan oleh KTM(Komunitas Tritunggal Mahakudus) di SSCC PTC, Surabaya. Pembawa firman dalam acara KRK tersebut adalah Romo Yohanes Indrakesuma. Sebagai info, romo Yohanes ini terkenal di kalangan umat katolik karena beliau diberi kuasa penyembuhan oleh Tuhan.
Seperti yang sudah kuduga sebelumnya, jika beliau yang membawakan firman, banyak sekali umat yang datang, terutama yang memiliki penyakit, dengan harapan dapat memperoleh kesembuhan atas penyakit yang dideritanya.SSCC PTC penuh dihadiri oleh berbagai kalangan umat, baik yang sehat-sehat sampai yang menderita penyakit.
Dalam kotbahnya, beliau berkata bahwa ada beberapa jenis penyakit yang dialami manusia, yaitu :
1. Sakit fisik, yang biasa kita alami sehari-hari seperti luka, batuk, pilek, dll
2. Sakit batin atau luka batin, ini biasanya dialami oleh seseorang karena kepahitan yang mendalam kepada orang lain.
3. Sakit rohani. Sakit ini disebabkan oleh karena dosa-dosa yang kita lakukan. Sakit ini akan merusak hubungan kita dengan Tuhan.
4. Gangguan roh jahat. Seringkali kita tidak sadar dengan penyakit ini. Beberapa contoh penyakit ini adalah : pergi ke paranormal atau dukun, pakai jimat, dll
Jika kita mengalami satu atau lebih jenis penyakit di atas, kita harus disembuhkan, karena penyakit-penyakit tersebut dapat mempengaruhi kehidupan kita ke depan, baik secara jasmani maupun secara rohani.
Dalam kotbahnya beliau juga berkata, bahwa bukan beliau yang menyembuhkan penyakit-penyakit yang dialami orang lain, tetapi Tuhan Yesus sendiri yang menyembuhkan. Jadi, untuk bisa mendapatkan kuasa penyembuhan, kita harus sadar secara penuh, bahwa bukan manusianya (rm Yohanes) yang menyembuhkan, tetapi Tuhan Yeus sendiri. Iman kita akan Yesus itulah yang akan memberikan kesembuhan kepada kita. Jadi... jangan menaruh iman kepada orang nya, tetapi taruh lah iman dan harapan hanya kepada Tuhan. Manusia hanyalah alat yang digunakan oleh Tuhan untuk menyembuhkan orang lain.
Dengan kebangkitan Kristus kita telah dimenangkan oleh karena iman kita kepadaNya. oleh karena itu, hendaklah kita memiliki iman yang nyata kepada Tuhan ("Tuhan pasti akan menyembuhkan saya") dan jangan iman yang samar-samar ("Semoga Tuhan menyembuhkan saya"). Apapun yang kita alami, percayalah bahwa bagi Dia tidak ada yang mustahil. jadi, berimanlah secara penuh kepada Nya, jangan ragu lagi. Bukalah hati kita secara penuh kepada Tuhan, sehingga kita dapat merasakan dan menerima berkat yang luarbiasa berlimpah yang Tuhan berikan kepada kita secara cuma-cuma.
Jadi seberat apapun penyakit yang kita alami, percayalah secara penuh bahwa Tuhan Yesus akan menyembuhkan penyakit tersebut. Semoga Tuhan memberkati kita.
Amin.
-nyo-
Seperti yang sudah kuduga sebelumnya, jika beliau yang membawakan firman, banyak sekali umat yang datang, terutama yang memiliki penyakit, dengan harapan dapat memperoleh kesembuhan atas penyakit yang dideritanya.SSCC PTC penuh dihadiri oleh berbagai kalangan umat, baik yang sehat-sehat sampai yang menderita penyakit.
Dalam kotbahnya, beliau berkata bahwa ada beberapa jenis penyakit yang dialami manusia, yaitu :
1. Sakit fisik, yang biasa kita alami sehari-hari seperti luka, batuk, pilek, dll
2. Sakit batin atau luka batin, ini biasanya dialami oleh seseorang karena kepahitan yang mendalam kepada orang lain.
3. Sakit rohani. Sakit ini disebabkan oleh karena dosa-dosa yang kita lakukan. Sakit ini akan merusak hubungan kita dengan Tuhan.
4. Gangguan roh jahat. Seringkali kita tidak sadar dengan penyakit ini. Beberapa contoh penyakit ini adalah : pergi ke paranormal atau dukun, pakai jimat, dll
Jika kita mengalami satu atau lebih jenis penyakit di atas, kita harus disembuhkan, karena penyakit-penyakit tersebut dapat mempengaruhi kehidupan kita ke depan, baik secara jasmani maupun secara rohani.
Dalam kotbahnya beliau juga berkata, bahwa bukan beliau yang menyembuhkan penyakit-penyakit yang dialami orang lain, tetapi Tuhan Yesus sendiri yang menyembuhkan. Jadi, untuk bisa mendapatkan kuasa penyembuhan, kita harus sadar secara penuh, bahwa bukan manusianya (rm Yohanes) yang menyembuhkan, tetapi Tuhan Yeus sendiri. Iman kita akan Yesus itulah yang akan memberikan kesembuhan kepada kita. Jadi... jangan menaruh iman kepada orang nya, tetapi taruh lah iman dan harapan hanya kepada Tuhan. Manusia hanyalah alat yang digunakan oleh Tuhan untuk menyembuhkan orang lain.
Yesaya 53 : 5 ".... dan oleh bilur-bilurNya kita menjadi sembuh"
Dengan kebangkitan Kristus kita telah dimenangkan oleh karena iman kita kepadaNya. oleh karena itu, hendaklah kita memiliki iman yang nyata kepada Tuhan ("Tuhan pasti akan menyembuhkan saya") dan jangan iman yang samar-samar ("Semoga Tuhan menyembuhkan saya"). Apapun yang kita alami, percayalah bahwa bagi Dia tidak ada yang mustahil. jadi, berimanlah secara penuh kepada Nya, jangan ragu lagi. Bukalah hati kita secara penuh kepada Tuhan, sehingga kita dapat merasakan dan menerima berkat yang luarbiasa berlimpah yang Tuhan berikan kepada kita secara cuma-cuma.
Hati kita seperti botol yang kosong. Jika tertutup rapat, meskipun direndam air akan tetap kosong.
Berkat Tuhan selalu tersedia bagi kita. Kita hanya perlu membuka hati kita kepadaNya, maka kita akan merasakan berkatNya dalam hidup kita
Jadi seberat apapun penyakit yang kita alami, percayalah secara penuh bahwa Tuhan Yesus akan menyembuhkan penyakit tersebut. Semoga Tuhan memberkati kita.
Amin.
-nyo-